
Selaraskan 3 Aturan Dukcapil, Ningrum: Pastikan Seluruh Masyarakat Dapat Akses Layanan Berkualitas
Jakarta - Ditjen Dukcapil Kementerian Dalam Negeri kembali menegaskan komitmennya mempercepat penyelesaian 3 regulasi penting dalam meningkatkan kualitas layanan administrasi kependudukan. Hal ini dibahas pada Rapat Penyelarasan Substansi Rancangan Peraturan Menteri Dalam Negeri Bidang Kependudukan dan Pencatatan Sipil yang digelar di Vasaka Hotel Jakarta, pada Kamis (30/1/2024).